Penas Petani Nelayan XV – 6-11 Mei 2017 di Aceh
Info terbaru - Para petani bisa belajar menggunakan alat mesin pertanian (alsintan) canggih di arena gelar teknologi dalam ajang Pekan Nasional (Penas) Petani Nelayan XV pada 6-11 Mei 2017 di Aceh. Terdapat lahan seluas 1,5 ha yang disediakan khusus bagi para petani belajar mengendarai alsintan seperti traktor, rice transpanter (mesin tanam) dan combain harvester (mesin panen).
Para paserta juga difasilitasi oleh Pemerintah Aceh berwisata gratis dan transportasi dari pemondokan ke lokasi kegiatan Penas secara gratis. “Teman teman dari Dinas Perhubungan Aceh menyediakan sarana transportasi gratis untuk keliling di Banda Aceh,” kata Sekretaris Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Momon Rusmono saat memberikan sambutan pada rapat terpadu persiapan even nasional itu di Gedung Serbaguna Kantor Gubernur Aceh, Banda Aceh (15/3).
“Kesimpulannya, Insya Allah, Pemerintah Aceh sudah sangat siap menjalankan kegiatan Penas XV tanggal 6-11 Mei 2017,” jelasnya. Panitia pusat dan panitia kontingen peserta dari 34 provinsi dari seluruh Indonesia hadir dalam rapat untuk persiapan Penas KTNA di Aceh yang rencananya dibuka Presiden Jokowi dan dipusatkan di Stadion Lhong Raya, Banda Aceh, 6-11 Mei 2017.
Rapat itu dibuka Sekda Aceh Dermawan MM yang kemudian dipimpin Asisten II Bidang Pembangunan dan Ekonomi Setda, Drs Zulkifli Hasan MM. Zulkifli menambahkan sesuai dengan niat dan tekad Pemerintah Aceh, seluruh armada yang kita miliki, termasuk teman teman kita yang memiliki armada kita himpun untuk memberikan yang terbaik kepada tamu kita yang hadir dari berbagai wilayah. “Kita menjaga kebersamaan kita bahwa mereka itu adalah sebangsa setanah air yang perlu kita berikan kehormatan kepada saudara kita yang hadir,” tambahnya.
Ketua Umum KTNA Nasional, Winarno Tohir mengungkapkan jumlah petani yang hadir dikoordinasikan oleh masing-masing kontingen propinsi. “Petani yang akan berangkat adalah wakil para petani di wilayahnya masing-masing, mereka adalah petani yang berpestasi, yang mempunyai usaha tani yang lebih baik dari petani lainnya,” jelas Winarno yang menyatakan jumlah peserta Penas yang mendaftar saat ini sudah mendekati angka 30 ribu petani-nelayan. (sumber : tabloidsinartani.com)
Info terbaru - Para petani bisa belajar menggunakan alat mesin pertanian (alsintan) canggih di arena gelar teknologi dalam ajang Pekan Nasional (Penas) Petani Nelayan XV pada 6-11 Mei 2017 di Aceh. Terdapat lahan seluas 1,5 ha yang disediakan khusus bagi para petani belajar mengendarai alsintan seperti traktor, rice transpanter (mesin tanam) dan combain harvester (mesin panen).
Para paserta juga difasilitasi oleh Pemerintah Aceh berwisata gratis dan transportasi dari pemondokan ke lokasi kegiatan Penas secara gratis. “Teman teman dari Dinas Perhubungan Aceh menyediakan sarana transportasi gratis untuk keliling di Banda Aceh,” kata Sekretaris Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Momon Rusmono saat memberikan sambutan pada rapat terpadu persiapan even nasional itu di Gedung Serbaguna Kantor Gubernur Aceh, Banda Aceh (15/3).
“Kesimpulannya, Insya Allah, Pemerintah Aceh sudah sangat siap menjalankan kegiatan Penas XV tanggal 6-11 Mei 2017,” jelasnya. Panitia pusat dan panitia kontingen peserta dari 34 provinsi dari seluruh Indonesia hadir dalam rapat untuk persiapan Penas KTNA di Aceh yang rencananya dibuka Presiden Jokowi dan dipusatkan di Stadion Lhong Raya, Banda Aceh, 6-11 Mei 2017.
Rapat itu dibuka Sekda Aceh Dermawan MM yang kemudian dipimpin Asisten II Bidang Pembangunan dan Ekonomi Setda, Drs Zulkifli Hasan MM. Zulkifli menambahkan sesuai dengan niat dan tekad Pemerintah Aceh, seluruh armada yang kita miliki, termasuk teman teman kita yang memiliki armada kita himpun untuk memberikan yang terbaik kepada tamu kita yang hadir dari berbagai wilayah. “Kita menjaga kebersamaan kita bahwa mereka itu adalah sebangsa setanah air yang perlu kita berikan kehormatan kepada saudara kita yang hadir,” tambahnya.
Ketua Umum KTNA Nasional, Winarno Tohir mengungkapkan jumlah petani yang hadir dikoordinasikan oleh masing-masing kontingen propinsi. “Petani yang akan berangkat adalah wakil para petani di wilayahnya masing-masing, mereka adalah petani yang berpestasi, yang mempunyai usaha tani yang lebih baik dari petani lainnya,” jelas Winarno yang menyatakan jumlah peserta Penas yang mendaftar saat ini sudah mendekati angka 30 ribu petani-nelayan. (sumber : tabloidsinartani.com)
Post a Comment